Petualangan Tintin adalah komik yang sangat terkenal semasa kecilku. Komik Tintin ini merupakan komik karangan Georges Rémi yg lebih dikenal dengan panggilan Hergé yang mengisahkan petualangan reporter muda Belgia bernama Tintin yang ditemani anjing putih jenis Wire Fox Terrier bernama Snowy. Selain itu ada pula beberapa tokoh yang menjadi sahabatnya seperti Kapten Haddock yang dikenal dengan caci maki dan tingkahnya yg lucu saat mabuk, Professor Calculus yang linglung dan tuli lalu si detektif kembar yang konyol Thomson dan Thompson.
Menurut Wikipedia ada sekitar 24 judul seri petualangan Tintin dimana seri terakhir yang berjudul "Tintin and Alph-Art" belum terselesaikan karena Hergé telah meninggal dunia. Dari sekian banyak judul seri petualangan Tintin ternyata seri Rahasia Kapal Unicorn dipilih oleh director Steven Spielberg dan sutradara Peter Jackson untuk menjadi release pertama dari film Tintin dengan judul "The Adventures Of Tintin: Secret Of The Unicorn". Apakah ini berarti akan ada kelanjutan film atau film yang dibuat berseri seperti komiknya? mudah-mudahan saja seperti itu.
Walau pemutaran perdana film ini masih lama yaitu tanggal 23 Desember 2011 tapi film Tintin ini sangat menjanjikan karena dengan nama besar dari director dan sutradaranya sudah dipastikan film ini akan mempunyai kualitas yang baik, seperti salah satu komentar yg ada "What's even more promising is the fact that Spielberg and Jackson are legitimate fans of comics, this isn't simply a project for financial gain. Its a tribute by fans for fans! (TinTinologists)"
Jadi mari kita tunggu film Tintin ini dan untuk mengetahui perkembangannya bisa dilihat melalui official websitenya di http://www.tintin.com
Welcome back Tintin..!
No comments:
Post a Comment